Gubernur Tertinggi Gereja Inggris
Tampilan
(Dialihkan dari Gubernur Tertinggi)
Gubernur Tertinggi Gereja Inggris | |
---|---|
Gelar | Yang Mulia |
Kediaman | Istana Buckingham |
Pejabat perdana | Henry VIII |
Dibentuk | 1536 |
Bagian dari seri tentang |
Anglikanisme |
---|
Portal Kekristenan |
Gubernur Tertinggi Gereja Inggris adalah gelar yang dipegang oleh penguasa Britania Raya yang menandakan kepemimpinan tituler atas seluruh Gereja Inggris.[1] Meskipun otoritas raja atau ratu atas Gereja Inggris bersifat seremonial, jabatan ini masih sangat relevan bagi gereja dan bersifat simbolis. Gubernur Tertinggi secara resmi menunjuk anggota petinggi gereja atas saran dari Perdana Menteri Britania Raya, yang mendapat saran dari para pemimpin gereja.[1]